Depok.suara.com - Inara Rusli dan Virgoun Tambunan masih melakukan mediasi yang berlangsung kurang lebih 2 jam itu berujung gagal.
Kegagalan mediasi menyisakan sedih, terlihat pada mata Inara yang sembab. Seperti habis menangis saat memberikan keterang.
"Alhamdulillah tadi lancar intinya sih minggu depan akan sidang" terang Inara di pengadilan Jakarta Barat (7/6/2023).
Diketahui isi mediasi membahas tentang siapa yang akan mendapatkan hak asuh anak. Dan Virgoun juga meminta agar hak asuh anak padanya. Namun, Inara Rusli juga tidak ingin mengalah dalam hal ini.
"Aku akan tetap mempertahankan hak asuh anak juga. Karena kan gak bisa, mengasuh anak di asuh bersama tuh gak bisa. Itu hanya bisa ditempuh kalau misalnya rujuk." tutur Inara.
"Ya anak anak, masih dibawah 12 tahun, dan selama ini pengajaran mereka semua berada dibawah aku. Jadi aku berhak mengklaim hak asuh mereka" lanjut Inara.
Inara mengaku kalau dirinya tidak masalah dengan permintaan Virgoun terkait hak asuh. Menyerahkan seluruh pertimbangan pada pihak yang berwenang.***