Banyak kalangan merasa empati mengetahui jika Ari Wibowo turut mengusir Inge Anugrah dalam laporan gugatan cerai.
Inge juga diisukan tidak akan mendapat hak asuh dari kedua putranya, Kenzo Wibowo dan Marco Wibowo.
Walau proses persidangan belum dilanjutkan, Inge Anugrah terasa akan kehilangan segalanya saat sidang berakhir.
Salah satu hal yang tentu akan hilang itu adalah previlegenya sebagai istri seorang artis.
Dilihat dari akun @keluargakecildijerman (21/5/23), video inge mengungkapkan rasa syukur memiliki previlege sebagai istri seorang artis kini viral.
"Kalo sukanya sih enak karena seorang artis itu akan lebih didahulukan ngapa-ngapain, misalkan ke restoran, belum booking pun langsung masuk. Ya itu previlege," buka Inge.
Inge juga menyatakan benefit lain sebagai istri artis adalah layanan maksimal dari restoran mewah terhadapnya.
"Dikasih coba makanannnya yang terbarunya atau dikasih ekstra desert," sambung Inge.
Melihat tayangan itu, warganet pun mengomentari dengan reaski yang beragam.
Banyak yang kagum dengan kebesaran hati Inge meski kini harus menerima fakta Ari Wibowo sudah 'ogah' dengannya.
"definisi beuatiful inside outside," tulis warganet.
"sederhana, manisnya Inge," sambung yang lain.
"suami kaya raya tp tak satupun harta atas nm istri sekedar kado mobil t atas nm istri SJ GK ada ,itu kategori apa ya ,klo sekeluarga mkn bersm y biasa," bela seorang netizen.