So Ju Yeon Bakal Kembali Berperan di Dr Romantic Season 3

So Ju Yeon akan kembali berperan sebagai dokter yang ceria dan menyenangkan

Erwin Panji
Jum'at, 04 November 2022 | 14:30 WIB
So Ju Yeon Bakal Kembali Berperan di Dr Romantic Season 3
Potret Su Ju Yeon saat berperan dalam seral drama Dr. Romantic (Dok/net/ist)

Depok.suara.com, Aktris cantik So Ju Yeon dikabarkan kembali berperan dalam serial drama Dr. Romantic season 3 bersama Han Suk Kyu, Ahn Hyo Seop dan yang lainnya. 

Seperti diketahui, serial drama Dr Romantic mengisahkan tentang seorang dokter realistis yang bekerja di rumah sakit kumuh di pedesaan.

Melansir laman soompi, Han Suk Kyu, Ahn Hyo Seop, Lee Sung Kyung, Byun Woo Min , dan Jung Ji Ahn sebelumnya dikonfirmasi akan kembali untuk musim ketiga mendatang dari drama hit tersebut. 

Pada serial drama Dr. Romantic season 3, So Ju Yeon akan kembali berperan sebagai dokter yang ceria dan menyenangkan. 

Baca Juga:Bali Tourism Board: Kamar Hotel Penuh Berkat Kegiatan G20

Sementara, Yoon Ah Reum, yang chemistry-nya dengan Park Eun Tak diperankan oleh Kim Min Jae  mencuri hati pemirsa di season 2. 

Serial drama Dr. Romantic 3 sendiri dijadwalkan pada pertengahan tahun 2023 mendatang. 

REKOMENDASI

BERITA TERKAIT

Entertainment

Terkini

Tampilkan lebih banyak